Aplikasi MyPembayaran SPP dan Administrasi versi Ultimate

Aplikasi Pembayaran SPP dan Administrasi versi Ultimate 1 - Wong Multimedia

Ada banyak orang bertanya mengapa sekolah memerlukan suatu software pembayaran spp atau administrasi lainnya? jawabannya adalah untuk memudahkan pembuatan laporan akhir . Lho kok bisa? ya tentu saja bisa, alasan saya adalah sebagai berikut kita coba simulasikan pembayaran SPP yang terdiri dari beberapa jenis pembayaran misal uang pramuka, uang OSIS, uang PMR dan lain sebagainya. Untuk melakukan pembayaran mungkin bisa dilakukan dengan cepat kaena hanya tinggal menunjukkan kartu SPP si anak dan memberikan uangnya maka sudah beres.

Persoalan sebenarnya bukan pada saat pembayaran (walau ada sekolah yang mempunyai masalah ini karena jumlah siswa yang cukup banyak) persoalan terberat adalah memisahkan semua jenis keuangan dalam postnya masing-masing.

Pada saat memisahkan jenis pembayaran, dan melakukan transaksi pada jenis pembayaran serta laporan perhari, perbulan dan pertahunnya akan memakan waktu yang sangat lama terutama dialami oleh sekolah dengan jumlah siswa yang tergolong banyak (>300 siswa)

Pengertian Software SPP

Aplikasi MyPembayaran Ultimate adalah software aplikasi pembayaran SPP dan administrasi lainnya, kalau dulu sering disebut aplikasi SPP dan administrasi dalam perkembangannya ditambah aplikasi keuangan sekolah serta SMS gateway yang berhubungan dengan masalah keuangan dan ini merupakan perkembangan dari aplikasi sebelumnya yaitu MyPembayaran Basic, pada aplikasi ini ada perbedaan besar yang tampak yaitu platform database yang digunakan. Aplikasi ini menggunakan database postgreSQL, mengenai database ini saya tidak akan banyak bercerita disini silahkan saja baca artikel saya di sini. Software ini merupakan software sekolah yang khusus untuk bagian administrasi keuangan sekolah.

Aplikasi Pembayaran SPP dan Administrasi versi Ultimate 1 - Wong Multimedia

Selain perbedaan platform database, pada MyPembayaran Ultimate ini juga dilengkapi dengan fasilitas SMS gateway. Memang kedengaran agak kuno, karena jaman sekarang masih menggunakan SMS untuk komunikasi, tetapi perlu diingat bahwa komunikasi yang paling mudah dilakukan melalui handphone adalah SMS karena tidak memerlukan fasilitas lainnya, dan hanya dengan HP yang “jenis jadul” pun masih bisa dilakukan.

Fungsi software Mypembayaran

Apa fungsi dari SMS gateway yang kami sertakan dalam software pembayaran SPP dan administrase sekolah “MyPembayaran Ultimate” ini? berikut akan saya jelaskan singkat beberapa fungsinya:

  1. Pemberitahuan pembayaran yang dilakukan siswa kepada orang tua, hal ini kami rancang berdasarkan keluhan beberapa sekolah yang bercerita bahwa ada siswanya sering menyelewengkan pembayaran sekolahnya (diberi oleh orangtuanya tetapi tidak dibayarkan). Dengan adanya fitur ini kami berharap hal ini bisa berkurang.
  2. Tagihan pembayaran kepada orang tua, atau lebih halusnya yaitu pemberitahuan tagihan pembayaran yang harus dibayar bulan itu serta peringatan tanggal terakhir dilakukan pembayaran.
  3. SMS Bulk, yang berfungsi sebagai SMS pengumuman kepada orangtua atau siswa karena kondisi yang mendesak.

Jadi jika dilihat dari fungsi dasar fitur SMS ini kami yakin pihak sekolah akan sangat terbantu dan mempermudah untuk pelayanan administrasi pembayaran sekolah ini.

Sedangkan menu lainnya masih tetap dipertahankan dan juga disempurnakan dalam aplikasi pembayaran SPP dan administrasi ini adalah :

  1. transaksi pembayaran berbagai jenis pembayaran dalam satu form dan satu kuitansi serta bisa langsung mengirim SMS pemberitahuan pembayaran kepada wali siswa
  2. laporan transaksi harian yang bisa dipilah berdasarkan jenis pembayaran
  3. daftar tunggakan pembayaran siswa
  4. koreksi pembayaran
  5. rekapitulasi pembayaran siswa baik SPP atau jenis administrasi lainnya
  6. menu akuntansi sederhana untuk penerima pembayaran yang berisi : buku kas masuk, buku kas keluar, jurnal pembayaran, buku jurnal, buku besar, bukiu besar pembayaran serta fasilitas setor ke bendahara
  7. menu khusus bendahara yang berisi buku kas masuk bendahara, buku kas keluar bendahara serta jurnal bendahara
  8. Tabungan siswa

Selanjutnya apa beda dari Aplikasi Pembayaran SPP Basic dan Aplikasi MyPembayaran SPP Ultimate? Ada banyak fungsi tambahan yang belum ada di versi sebelumnya dan kami tambahkan diversi ini diantaranya adalah koreksi pembayaran kepada siswa yang mutasi, selangkapnya silahkan baca di artikel yang telah kami tulis sebelumnya DISINI atau lihat video singkat berikut

Fasilitas yang diperoleh

Apa yang didapatkan saat membeli software ini? Para pembeli software akan mendapatkan beberapa manfaat berikut :

  1. aplikasi dekstop yang bisa diinstal di komputer pembeli
  2. gratis server untuk database sehingga software bisa diakses dimana saja asal ada internet selama 1 tahun pertama, untuk tahun berikutnya ada pilihan mau offline atau online, jika offline gratis dengan database ada di komputer lokal atau online dengan biaya yang sangat murah per bulannya.
  3. maintenance selama menggunakan software dan fasilitas online kami

Donload Software SPP dan Administrasi Lainnya

Untuk lebih detailnya silahkan download demo software ini (demo ini dibuat beberapa tahun lalu sehingga jadi sudah banyak perkembangan yang tidak ditampilkan di demo). Jangan lupa silahkan request database setelah download

  1. Download Software Pembayaran SPP dan Aministrasi Sekolah versi Ultimate (14699 downloads )
  2. MyPembayaran Entreprise Yayasan (2750 downloads )

Berikut cara instalasi software MyPembayaran ultimate

  1. download sesuai link diatas
  2. ekstrak hasil download
  3. instalasi software –> klik aplikasinya kemudian lanjutkan sesuai dengan step atau tahapan instalasi yang ditampilkan oleh software
  4. request database ke kami –> dengan kontak kami melalui WA atau Telegram
  5. database akan kami kirim beserta petunjuk pengisian software agar bisa dijalankan

Untuk pembelian dan pertanyaan lebih detailnya silahkan kontak kami

Akhmad Fauzi, S.Si

Jl. Raya Permata Suci No.82 PPS
Manyar Gresik Jawa Timur 61151
WhatsApp : 081331120479 dan Telegram: @Fauziwong

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.